Rubrikjambi, Tanjabbar – Wakil Bupati Tanjung Jabung Barat Hairan SH menyerahkan bantuan peduli kemanusiaan dari Pemkab Tanjab Barat untuk Palestina, dalam kunjungan langsung Imam Muda asal Palestina Syekh Hamed Assayid, yang ia terima langsung di Rumah Dinasnya, pada Sabtu (09/04/2022).
Dalam kegiatan penyerahan bantuan tersebut, tampak turut menyaksikan Asisten Ekbang Ir. H. Firdaus Khatab, MM, Kabag Kesra Hidayat Kusuma, SH, serta Ketua BAZNAS Tanjab Barat, M. Said.
“Kami (pemda Tanjab Barat, red) tentu bangga mendapat kunjungan langsung dari Syekh Hamed Assayid, hal ini juga dalam rangka memperkenalkan Palestina kepada masyarakat Tanjab Barat,” tutur Wabup Hairan, saat sesi wawancara dengan awak media.
Dirinya menjelaskan, bahwa bantuan yang diserahkan itu merupakan bentuk kepedulian Pemerintah Kabupaten Tanjab Barat kepada warga Islam di Palestina. Wabup Hairan juga menambahkan semoga bantuan tersebut bisa membantu saudar-saudara muslim di Palestina.
“Semoga bantuan yang kita salurkan ini, dapat meringankan beban saudara-saudara kita yang ada disana,” tambahnya.
Jumlah bantuan yang diserahkan Pemkab Tanjab Barat bersama BAZNAS Tanjab Barat pada hari itu, yakni sebesar Rp 10. Juta rupiah yang diserahkan langsung oleh Wabup Hairan kepada Syekh Hamed Assayid.(Rta)
Discussion about this post