
Rubrikjambi, jambi – Wakil Ketua DPRD Kota Jambi, Muhamad Yasir, S.Pd., MM, menunjukkan komitmennya terhadap ketahanan pangan dengan mendukung penuh program tanam jagung serentak 1 juta hektar yang dicanangkan oleh Kementerian Pertanian Republik Indonesia pada 15 Januari 2025. Program yang merupakan bagian dari upaya Presiden Prabowo untuk meningkatkan ketahanan pangan nasional ini mendapatkan dukungan penuh dari Pimpinan DPRD yang berasal dari Fraksi Partai Gerindra tersebut.
Dalam rangka mendukung keberhasilan program tersebut, Yasir turun langsung ke lapangan untuk memberikan dukungan kepada petani jagung di Kelompok Tani Tunas Jaya RT 15, Kelurahan Paal 5, Kecamatan Kota Baru. Dalam kegiatan ini, ia didampingi oleh Lurah Paal Lima Budiman, S.H., Ketua RT 15 Ahmad Subakir, Ketua RT 19 Sutar, serta penyuluh lapangan Netty. Yasir memberikan bantuan berupa pupuk dan pestisida pengendali hama untuk memastikan kelancaran program penanaman jagung yang dimulai di wilayah tersebut.
Ditemui di lokasi, Yasir menjelaskan bahwa program ini tidak hanya bertujuan untuk meningkatkan produksi jagung, tetapi juga untuk mendukung upaya swasembada pangan nasional. Ia mengungkapkan, meskipun Kota Jambi memiliki keterbatasan lahan, potensi untuk meningkatkan hasil pertanian tetap ada dengan dukungan program-program seperti ini. “Program tanam jagung ini akan sangat membantu kesejahteraan petani dan juga meningkatkan stok pangan yang tersedia di Kota Jambi,” kata Yasir.
Selain itu, ia juga menekankan pentingnya kerjasama antara pemerintah, masyarakat, dan semua pemangku kepentingan terkait ketahanan pangan untuk memastikan suksesnya program ini. Ia berharap penanaman jagung serentak ini dapat berjalan lancar di Kota Jambi, memberikan dampak positif bagi perekonomian daerah dan swasembada pangan di Indonesia
Discussion about this post