PATEN – Wakil Walikota Jambi Dr. dr. H. Maulana, MKN Menyambut Pawai Taaruf STQ Kecamatan Telanaipura, Sabtu (8/10) kemarin. Kegiatan itu dilaksanakan di Panggung Utama Depan Masjid Arraudhoh Telanaipura.
Pada kesempatan itu, Wawako Maulana menyampaikan rasa syukurnya kepada Allah SWT serta ucapan terima kasih kepada semua panitia dan peserta pawai yang telah hadir.
Orang nomor dua di Kota Jambi ini berharap para peserta STQ akan berjuang dengan semangat Islami dan bagi pemenang nantinya dapat mengharumkan nama Kota Jambi, umat dan bangsa.
“Saya berjanji akan hadir pada pembukaan STQ nanti. Mudah-mudahan akan mengharumkan nama Telanaipura pada MTQ Tingkat Kota Jambi mendatang,” pungkasnya.
Turut hadir dalam kesempatan tersebut, Camat Telanaipura, para Lurah, tokoh agama, tokoh masyarakat serta para peserta pawai dan masyarakat setempat. (Red)
Discussion about this post