JAMBI-Kepala Dinas PUPR Provinsi Jambi M.Fauzi membuka acara Pembinaan dan Sertifikasi Surat Izin Operator (SIO) dan Lisensi K3 Pesawat Angkat Angkut yang diadakan oleh UPTD Workshop dan Perbekalan (WDP) yang diadakan selam tiga hari dari tanggal 15 Juli 2020 sampai 17 Juli 2020, Kamis (16/7).
Acara tersebut dihadiri oleh Kepala UPTD WDP, Kepala Dinas Nakertrans Provinsi Jambi, Kabid Dinas Nakertrans Provinsi Jambi, Kabid Lingkup PUPR Provinsi Jambi, dan Perusahaan Swasta yang bergerak di bidang konstruksi.” Tujuannya diadakan sertifikasi ini tidak lain adalah guna meningkatkan kompetensi para operator. Yang mana gunanya untuk meniningkatkan produktifits kinerja dikantor atau perusahaan masing-masing” ungkap Kadis PUPR Provinsi Jambi M.Fauzi dalam sambutannya.
Untuk diketahui, kegiatan belajar dan tes dilakukan secara terpisah berdasarkan bidang masing-masing yang dilakukan secar online. Hal ini dilakukan agar nilai dan hasil yanh keluar dapat langsung muncul dan diketahui oleh para peserta.(Ris)
Discussion about this post