Rubrikjambi, Kota Jambi – Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Jambi laksanakan Rapat Paripurna Istimewa dalam Rangka Hari Jadi Tanah Pilih Pusako Betua ke 620 dan Hari Ulang Tahun (HUT) Pemerintah Kota Jambi ke-75 tahun 2021, Bertempat di Abadi Convention Center (ACC), Jumat (28/5/2021).
Rapat Paripurna Istimewa ini dipimpin langsung oleh Ketua DPRD Kota Jambi, Putra Absor Hasibuan. Kegiatan yang di lakukan dengan memperketat protokol kesehatan.
Turut hadir dalam acara tersebut, Pejabat (Pj) Gubernur Jambi, Dr. Hari Cahya Murni, Walikota Jambi, Syarif Fasha, Wakil Walikota Jambi, dr. Maulana, Ketua dan Wakil DPRD Kota Jambi, Forkompimda Kota Jambi, Pejabat lingkup Pemerintah Kota Jambi dan tamu undangan lainnya. (*/Red)
Discussion about this post